Pusat Kajian Akuntabilitas Keuangan Negara DPR RI

Temukan berbagai publikasi dokumen dari PUSKAJI AKN Badan Keahlian DPR RI mengenai Ringkasan & Telaahan, Kajian Akuntabilitas, Buku dan lainnya.

Accountability Brief "Implementasi Sistem Informasi Pemerintah Daerah (SIPD) dalam Mendorong Efektifitas Perencanaan Pembangunan Daerah"

ISBN
000-000-0000-00-0
Tanggal
2022-07-11
Tempat
-
Penulis
-

Hadirnya Sistem Informasi Pemerintah Daerah (SIPD) di sebagian daerah dinilai sudah cukup efektif dalam mendorong percepatan informasi pada Pemerintah Daerah. Nadya Balqis (2021) dalam penelitiannya menyimpulkan bahwa penerapan SIPD di Dinas Transmigrasi serta Tenaga Kerja (DISTRANAKER) Kabupaten Aceh Barat dapat menciptakan informasi data yang lebih baik dan cepat meskipun terdapat 60-70% pengguna SIPD masih merasa kesulitan dalam hal pengimputannya.

Accountability Brief "Akuntabilitas Pelaksanaan Program Literasi Digital"

ISBN
000-000-0000-00-0
Tanggal
2022-07-11
Tempat
-
Penulis
-

Indonesia merupakan negara dengan pengguna internet terbanyak ke-3 di Asia yaitu dengan pengguna internet sebanyak 212 juta atau memiliki penetrasi pengguna internet 76,8% dari seluruh jumlah penduduk di Indonesia. Besarnya persentase dan jumlah pengguna internet di Indonesia semakin menguatkan urgensi adanya literasi digital di Indonesia. Untuk meningkatkan literasi digital masyarakat Indonesia, Kominfo memiliki program Literasi Digital yang muncul dari kekhawatiran terhadap besarnya potensi bahaya penyebaran konten negatif melalui internet seperti hoaks, cyberbullying dan online radicalism. Program ini dilaksanakan oleh Direktorat Jenderal Aplikasi Informatika (Ditjen Aptika) dengan anggaran Rp1,6 triliun pada Tahun Anggaran 2021 dengan realisasi hanya sebesar Rp709,4 miliar atau 43,39%. Program ini dilakukan pada 514 Kabupaten dan kota.